Pada akhir-akhir ini telah beredar modus penipuan baru yang mengatasnamakan kurir pengirim paket. Penipuan tersebut dilakukan melalui aplikasi chat seperti whatsapp, dimana pelaku mengaku dirinya sebagai kurir dan ingin mengirim paket kepada para korban. Alih-alih mengirim paket ternyata penipu mengirimkan sebuah file yang dapat meretas data smartphone dan bisa menguras uang korban.
Modus Penipuan
Pada awalnya pelaku bertanya mengenai nama korban dan memberitahu informasi paket melalui chat dari aplikasi, mereka juga mengirim sebuah file berekstensi APK yang bisa berjalan di smartphone.
Menurut kabar dari para korban jika file APK tersebut diklik, pelaku bisa meretas data perbankan dan menguras uang yang ada di rekening melalui aplikasi mobile banking atau sejenisnya.
Seorang pengguna Facebook Asmina Az membuat postingan, menceritakan temannya telah mendapatkan whatsapp dari pelaku penipuan dan mengaku dari kurir jasa ekspedisi. Pelaku tersebut melakukan beberapa panggilan meminta korban untuk mengecek resi, setelah mengklik file tersebut korban mengalami scam dimana uang di rekening korban terkuras habis.
Jadi jika kamu mendapatkan pesan seperti ini, ada baiknya untuk tidak mengklik file tersebut dan bisa memastikan kembali paket tersebut. Karena tidak sedikit korban yang telah mengalami modus penipuan ini.