Cara Kirim Paket Ke Luar Negeri, Ternyata Mudah!

Cara Kirim Paket Ke Luar Negeri

Mau kirim paket ke luar negeri? Ternyata mudah lho! Yuk simak cara kirim paket ke luar negeri.

Jika sebelumnya mengirim paket ke luar negeri dianggap sulit, beda hal dengan sekarang. Saat ini kamu bisa mengirim paket ke luar negeri dengan mudah baik langsung mendatangi kantor ekspedisi ataupun dijemput oleh kurir.

1.      Persiapkan Paket yang Akan Dikirim Ke Luar Negeri.

Cara pertama yang kamu perlu lakukan adalah mempersiapkan paket, dan kamu juga harus mengetahui aturan-aturan di negara tujuan. Karena setiap negara memiliki aturan berbeda, yang boleh dikirim ataupun tidak boleh dikirim. Seperti pengiriman makanan ke amerika membutuhkan dokumen khusus yang harus dikeluarkan oleh Lembaga Administrasi Makanan dan Obat-obatan Food and Drug Administration (FDA). 

Selain itu, kamu juga harus menyesuaikan kemasan paket agar tidak terjadi hal yang diinginkan seperti paket tercecer dan lainnya. Jika kamu menggunakan TIM Express, paket kamu akan dicek kembali dan diperbaiki jika kemasan paket tidak proper atau sesuai standar. Kemudian kamu juga harus mempersiapkan dokumen-dokumen lain jika dibutuhkan seperti Id (Identitas) atau ARC (Alien Resident Certificate).

2.      Hitung Paket yang Akan Kamu Kirim

Hitung kembali paket yang ingin dikirim ke luar negeri. Dalam ekspedisi ada dua hitungan berat yang harus kamu hitung, yang pertama adalah berat aktual. Berat aktual adalah berat asli yang kita hitung dalam timbangan. Kemudian adalah berat volume, yaitu berat yang mengukur dimensi keseluruhan seperti Panjang x Lebar  x Tinggi dan pada umumnya dibagi 5000 (lima ribu).

Dari kedua hitungan berat yang telah dihitung, pihak ekspedisi akan menagih hitungan yang paling berat antara berat aktual dan berat volume. Jadi jika beratnya ringan dan volumenya besar maka akan dikenakan biaya volume. Maka dari itu kamu perlu memaksimalkan ruang di dalam paket.

3.      Pilih Ekspedisi untuk Pengiriman Ke Luar Negeri

Setelah barang-barang dipersiapkan, kini saatnya bagi kamu untuk memilih jasa ekspedisi.  Pastikan kamu memilih perusahaan yang profesional dalam melayani kirim barang ke luar negeri dengan sistem baik.

TIM Express menyediakan jasa pengiriman ke luar negeri yang murah, mudah cepat dan aman ke banyak negara di dunia, dengan pilihan layanan express, reguler dan ekonomis. Selain itu jika kamu menggunakan TIM Express paket kamu bisa dilacak secara realtime.

4.      Berikan Paket Kamu Ke Jasa Ekspedisi yang Telah Dipilih.

Berikan paket yang akan dikirimkan kepada ekspedisi yang telah kamu pilih. Saat ini sudah banyak perusahaan ekspedisi yang menawarkan jasa penjemputan paket ke lokasi customer sehingga kamu tidak perlu repot datang ke kantor untuk memberikan paket.

Bersama TIM Express paket kamu bisa dijemput jika kamu berada di Kota Jakarta, Bogor dan Bandung. Kamu juga bisa langsung mendatangi kantor TIM Express di Jl. Mampang Prapatan XI No.25 C, Tegal Parang, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Selain itu kamu juga bisa mengirim menggunakan kurir domestik untuk ditunjukan ke alamat TIM Express Jakarta.

5.      Beri Informasi Paket dan Melakukan Pembayaran

Dalam pengiriman ke luar negeri kamu harus memberikan informasi paket secara lengkap, hal ini dimaksudkan untuk mengeluarkan invoice paket yang berisi informasi isi dan harga barang yang berada dipaket. Ini juga akan dicek oleh pihak customs atau beacukai negara tujuan untuk perhitungan pajak jika total harga barang melewati harga batas barang kena pajak.

6.      Minta Nomor Resi Kepada Pihak Ekspedisi.

Terakhir adalah pastikan kamu meminta nomor resi kepada pihak ekspedisi, ya. Nomor resi  sangat  penting yang berfungsi untuk melacak paket saat sedang dikirimkan. Jadi, pastikan nomor resi diberikan oleh jasa ekspedisi kepada pengirim paket.

Jika menggunakan jasa TIM Express, kamu akan mendapatkan AirWayBill yang terdapat nomor resi. Kamu bisa mengecek nomor resi tersebut di www.tim-express.com/cek-resi

Itulah beberapa cara untuk mengirim paket ke luar negeri yang dapat dicoba. Kamu bisa menggunakan TIM Express sebagai jasa pengiriman barang ke luar negeri murah, mudah, aman, cepat dan terpercaya. Untuk info lebih lanjut kamu dapat menghubungi kami melalui WhatsApp di nomor 085796722896 atau melalui call di 021-7184517.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Scroll to Top
Ngobrol Sekarang
Selamat datang di Tim Express. Kontak team kami untuk bantuan.
Powered by